Ini Jawaban Ahok soal Spanduk ‘Warga Bosan Isu SARA’

Ini Jawaban Ahok soal Spanduk 'Warga Bosan Isu SARA'

Rakyatmerdeka.coNews, Jakarta – Sejumlah spanduk betuliskan ‘Warga Bosan dengan Isu SARA’ beredar di beberapa titik di Jakarta. Beredar sejak Selasa malam atau tepatnya dua pekan menjelang pemungutan suara Pilkada DKI 2017 pada 19 April mendatang.

Calon gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok mengklaim belum melihat dan tidak tahu mengenai spanduk itu. Dia puntidak mau memberikan komentarnya.

“Saya enggak tahu, tanya aja sama yang pasang,”ucap Ahok.

Adapun Tim sukses Ahok-Djarot menganggap spanduk itu sudah benar. memang warga DKI jakarta sudah muak terhadap isu SARA.

“Ya, saya pikir itu spanduk yang baik dan positif. Memang warga DKI sudah muak terhadap isu SARA. Dan saya berharap ajakan-ajakan seperti ini punya implikasi di lapangan secara rill,”ucap juru bicara timses Ahok-Djarot, Raja Juli Antoni.

Tetapi rasa tenteram dan damai masyarakat bukan timbul gara-gara spanduk. Terlebih pada bagaimana para pasangan calon konsisten memainkan politik tanpa membawa-bawa isu SARA.

Spanduk berisi pesan abhwa Jakarta sudah bosan terhadap isu SARA itu beredar di sejumlah titik di DKI Jakarta. Spanduk itu tersebar di sejumlah titik Jakarta Pusat. Dua di antaranya di jembatan penyeberangan menuju Halte TransJ Bundaran Indonesia dan Halte Transj Bank Indonesia.

Pantauan dari Rakyatmerdeka.co, Rabu (5/4), spanduk berwarna dasar hijau dengan tulisan kuning dan putih ini juga tersebar di sejumlah titik di Jakarta Barat, di antaranya di Halte TransJ Slipi Jaya.

Related posts

Leave a Comment